Penderitaan
Penderitaan berasal dari kata derita (sansakerta = dhra) yang berarti menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Penderitaan itu dapat lahir atau batin aau lahir batin. Manusia mengalami penderitaan karena adanya faktor yang membuat manusia merasa menderita yaitu siksaan.
Namun peranan individu juga menentukan berat-tidaknya intensitas penderitaan. Suatu peristiwa yang dianggap penderitaan oleh seseorang belum tentu merupakan penderitaan bagi orang lain. Dapat pula suatu penderitaan merupakan energi untuk bangkit kembali bagi seseorang, atau sebagai langkah awal untuk mencapai kenikmatan dan kebahagiaan.Berbagai kasus penderitaan terdapat dalam kehidupan.
Banyaknya macam kasus penderitaan sesuai dengan liku liku kehidupan manusia. Penderitaan fisik yang dialami manusia tentulah diatasi dengan cara medis untuk mengurangi atau menyembuhkannya, sedangkan penderitaan psikis, penyembuhan nya terletak paa kemampuan si penderita dalam menyelesaikan soal-soal psikis yang dihadapinya.
Siksaan
Siksa berasal dari bahasa inggris "torture" yang artinya digunakan untuk merujuk pada penciptaan rasa sakit untuk menghancurkan sesuatu. Segala tindakan yang menimbulkan penderitaan, baik secara fisik maupun mental, yang dilakukan terhadap seseorang dengan tujuan balas dendam, hukuman, intimidasi dan sadisme dapat dikatakan sebagai penyiksaan. Siksaan dapat diartikan sebagai siksaan badan atau jasmani dan dapat juga
berupa siksaan jiwa atau rohani.
berupa siksaan jiwa atau rohani.
Siksaan digunakan sebagai cara untuk pemaksaan sesuatu, kepentingan pribadi dan kepentingan hukum. Penyiksaan hampir secara universal telah di anggap sebagai pelanggaran berat hak asasi manusia. Manusia mempunyai hak asasi dalam melindungi dirinya dari siksaan.
Kekalutan Mental
Kekalutan mental merupakan gangguan kejiwaan akibat ketidakmampuan seseorang menghadapi persoalan yang dihadapi. Ketika kekalutan mental sedang terjadi, seseorang tersebut sedang mengalami kejatuhan mental dan tidak tahu apa yang harus di lakukan oleh orang tersebut. Gejala yang yang dialami oleh seseorang yang mengalami kekalutan mental adalahsebagai berikut:
Jasmani : pusing, sesak napas, demam, nyeri lambung
Rohani : cemas, ketakutan, apatis, cemburu, mudah marah
Penyebab timbulnya kekalutan :
1. Kepribadian yang lemah
2. Terjadinya konflik social budaya
3. Cara pematangan batin yang salah
Jasmani : pusing, sesak napas, demam, nyeri lambung
Rohani : cemas, ketakutan, apatis, cemburu, mudah marah
Penyebab timbulnya kekalutan :
1. Kepribadian yang lemah
2. Terjadinya konflik social budaya
3. Cara pematangan batin yang salah
Sumber
http://newarr.weebly.com/uploads/5/3/3/6/5336039/ibd_6.pdf